Tentang Kami
Screenshot_1872.jpg
KSPPS Abu Bakar AshShidiq dibentuk pada tanggal 08 April 2020 pada suatu sidang rapat pembentukan koperasi yang bertempat di Jl Soewondo no 1 Sekarkurung, Muktiharjo, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati yang dihadiri oleh 27 orang anggota dan tamu undangan. Sehingga mencetuskan alamat dari KSPPS Abu Bakar AshShidiq di Jl Soewondo no 1 Sekarkurung, Muktiharjo, Kecamatan Margorejo, Kabupaten Pati sama dengan lokasi dilakukannya rapat.
Jenis dari KSPPS Abu Bakar AshShidiq disepakati dengan konsep koperasi simpan pinjam pola syariah dengan jangka waktu tak terbatas. KSPPS Abu Bakar AshShidiq bergerak di bidang usaha koperasi berbasis syariah dengan wilayah operasional diseluruh kecamatan di kabupaten Pati Jawa Tengah. Pihak yang memegang kendali dari KSPPS Abu Bakar AshShidiq  terdiri dari atas pengurus, pengawas dengan masa jabatan tiga tahun periode dan Dewan Pengawas Syariah (DPS) dengan masa jabatan dua tahun.
Visi 
Menjadi Koperasi yang Sidiq, Profesional, Akhlaq Mulia, Tangguh, Ideal.
Misi 
1. Mengembangkan ekonomi berbasis syariah.
2. Memberikan pelayanan yang terbaik dan mengutamakan kualitas peayanan pada anggota/calon anggota.
3. Meningkatkan kesejahteraan anggota/ calon anggota melalui produk usaha koperasi.
4. Menjamin keamanan simpanan anggota.
5. Melayani semua lapisan masyarakat untuk menjadi anggota dan / atau calon anggota,sesuai dengan ketentuan organisasi dan peraturan perundang-undangan.
6. Mengemban amanat anggota.
7. Menggunakan manajemen koperasi modern,professional,mandiri, terpercaya dan berdasarkan prinsip-prinsip syariah.
8. Mengutamakan kepentingan organisasi dan/atau anggota.